Tips Sehat

5 Herbal & Resep Alami Untuk Anak-anak

Dengan semakin mudahnya akses informasi, banyak orang tua yang mulai memahami efek samping negatif dari pengunaan obat kimia tertentu yang biasa dijual bebas dipasaran untuk meredakan sakit ringan anak-anak, termasuk diantaranya demam, flu, dan batuk.

Di Amerika sendiri jumlah orang tua yang mulai berpaling ke pengobatan alami semakin meningkat. Menurut situs parents.com pada tahun 2009 tercatat sebanyak 40 persen orang tua lebih memilih pengobatan cara alami daripada pengobatan kimia untuk meredakan sakit ringan anak-anak mereka. Angka tersebut meningkat 18 persen dari tahun 2008 yang mencapai 23 persen.

Mereka yang mulai berpaling pada pengobatan cara alami mengkhawatirkan efek negatif jangka panjang penggunaan obat kimia, apalagi diberikan pada anak yang dalam masa pertumbuhan. Para ahli kesehatan memperingatkan para orang tua untuk tidak memberikan beberapa obat kimia untuk anak mereka.

Tentu juga harus dipahami tidak semua kondisi bisa ditangani dengan obat alami. Pada kondisi tertentu, beberapa penggunaan obat kimia dalam pengawasan ahli diperlukan untuk pengobatan kondisi khusus. Jika pengobatan alami tidak memberikan dampak positif dalam 1-2 hari, sebaiknya orang tua berkonsultasi dengan dokter anak.

5 Bahan alami untuk meredakan kondisi medis si kecil

1. Serbuk kayu manis untuk menurunkan kadar gula darah. Serbuk kayu manis dipercaya dapan menurunkan kadar gula dalam darah. Menurut seorang ahli kimia organik dari Amerika, Shane Ellison, serbuk kayu manis mungkin mengandung zat aktif yang bekerja secara langsung pada sel tubuh yang berakibat turunya kadar gula. Meski bahan alami ini diklaim memiliki khasiat medis, para ahli merasa perlu menggali lebih dalam untuk mengetahui cara kerjanya.

2. Lidah buaya untuk meredakan kulit yang terbakar sinar matahari. Berlama-lama dibawah terik sinar matahari tanpa perlindungan dapat menyebabkan kulit kemerahan, apalagi pada sikecil yang dengan kulit yang lebih sensitif. Gunakan tanaman lidah buaya untuk meredakan kulit sikecil yang kemerahan akibat terbakar sinar matahari. Ambil bagian dalam tanaman ini kemudian gosokan dengan lembut pada area kemerahan.

3. Jahe untuk meredakan mulas. Tanaman jahe telah dikenal memiliki effek penyembuhan sejak ratusan tahun yang lalu. Diberbagai kebudayaan, jahe telah digunakan sebagai bagian dari pengobatan tradisional. Untuk meredakan mulas pada sikecil, bunda dapat menggunakan jahe yang diketahui memiliki efek ‘antiplasmodic’, yaitu efek meredakan otot yang kejang. Tambahkan satu sendok teh parutan jahe kedalam 120 ml air mendidih. Saring dan dinginkan, tambahkan madu sebagai pemanis, berikan kepada sikecil untuk diminum.

4. Buah apel untuk meredakan efek alergi pada saluran pernafasan. Diketahui apel mengandung zat yang bernama ‘quercetin’ yang dapat berperan sebagai antihistamin. Zat ini berperan dalam menghambat pelepasan histamin oleh tubuh sebagai respon dari reaksi allergi yang biasanya dapat memicu bersin, hidung meler, dan mata berair.

5. Madu untuk meredakan batuk. Hasil penelitian menunjukan bahwa madu mengandung anti oksidan dan anti mikroba. Madu bagus digunakan untuk meredakan iritasi pada tenggorokan. Untuk mendapatkan khasiatnya, madu bisa diminum langsung atau dicampurkan kedalam minuman.

www.rumahsehatherbaholistic.com

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button