Tips Sehat

Pertolongan Pertama Atasi Hipertensi (Darah Tinggi) Dengan Cara Alami

HipertensiTips berikut ini adalah tentang bagaimana membuat otot rileks dan tidak tegang yang gunanya diharapkan dapat menurunkan tekanan darah tinggi. Seperti kita ketahui salah satu resiko terbesar dari akibat tekanan darah terlalu tinggi adalah bahaya STROKE.

Tips ini berdasarkan empiris, diterapkan dalam pengobatan tradisional TCM masuk sebagai salah satu metode akupuntur yang dikombinasi dengan tips thibbunnabawi telah membantu mengatasi maslah hipertensi (tekanan darah tinggi) banyak sekali kasus darah tinggi, Alhamdulillah biidznillah.

>>> Caranya adalah berusaha merilekskan bagian yang ada nomornya yang diperpanjang dari titik 1 ke titik 2 pada tampilan dalam foto ini. Pada sepanjang garis ini coba anda raba akan teraba otot (sternocleidomastoid) tapi jangan ditekan dengan keras, cukup dipijit ringan dengan ujung jari 10 kali sebelah kiri dan 10 kali sebelah kanan.
>>> Jangan lupa meremas daun telinga keduanya secara lembut dengan durasi 3 – 5 menit
>>> Selanjutnya perhatikan titik nomor dua terletak dekat tulang clavicula dan pijatlah dengan ujung jari Anda selama 1 menit di setiap sisi sebaliknya. Lanjutkan sampai kearah meridian cervical 7 dan thorac 1 – 2 , ulangi sampai 3 – 5 kali
>>> Arah akhdain kearah kahil – katiafian berulang ulang dipijat ringan,..
>>> sambil bacakan ayat ayat Ruqyah dasar dan doa doa kesembuhan serta berilah motivasi sang penderita,
>>> Setelahnya minum juss bawang putih + madu, campur zaytun lebih elok,..
Nah sederhana bukan cara untuk menurunkan tekanan darah tanpa obat ini. Setelah perawatan sederhana ini, silahkan anda buktikan dengan mengukur tekanan anda kembali. Mudah-mudahan jika dilakukan dengan benar dan teratur maka tekanan darah akan normal.
Untuk menurunkan tekanan darah tinggi selain dengan mengubah gaya hidup menjadi gaya hidup yang sehat dengan mengkonsumsi makanan rendah lemak dan garam, olahraga teratur jg sangat diperlukan dan tentunya paling penting rutin kontrol ke dokter.

NOTED =
tidak dianjurkan untuk kasus Hipesrtensi Maligna !
Hipertensi maligna, juga disebut hipertensi darurat/hipertensi emergency, adalah tekanan darah sangat tinggi yang datang tiba-tiba dan cepat. Tekanan diastolik yang biasanya sekitar 80 mmHg, seringkali melonjak sampai di atas 130 mmHg.
Hipertensi maligna dapat merusak organ-organ internal, terutama yang terkait dengan sistem saraf pusat, sistem kardiovaskuler, dan sistem ginjal, sehingga harus segera ditangani oleh Rumah Sakit.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button