Rahasia Alam

PULASARI (Alyxia Rein-Wardtii Bl)

Famili : Apocynaceae
Nama daerah :
• Jawa : Pulasari, palasari,
• Jakarta : Adas pulasari
• Sunda : Areuy palasari, areuy pulasari
Asing :
Cina : –
Sifat Kimiawi : Kandungan kimia tumbuhan ini yang sudah diketahui antara lain :
• Tumbuhan: Asam betulinat, tannin, alkaloida, glikosida, saponin, flavonoida, polifenol, minyak atsiri, pulasariosida
• Kulit : coumarine, zat samak, zat pahit, alkaloida.

EFEK FARMAKOLOGIS :
• Tanaman ini memiliki sifat : Rasa seperti kumarin, pahit, adstrigent, anti diare dan anti demam, sebagai korigen untuk hampir semua ramuan jawa.
• Berkhasiat anti asma, penurun panas, anti bakteri, anti jamur, pengelat (astringent) berfungsi mengecilkan pori-pori.

BAGIAN TANAMAN YANG DIGUNAKAN :
• Kulit batang, ranting.

CARA BUDIDAYA :
• Menggunakan biji atau stek. Pemeliharaan mudahPerbanyakan tanaman dg, perlu cukup air dg cara penyiraman yg cukup, menjaga kelembaban dan pemupukan terutama pupuk dasar. Perlu tempat cukup matahari.

UNTUK MENYEMBUHKAN :
• DEMAM
Kulit batang 4 gr dicuci dan durebus dengan 1 gelas air selama 15 menit. Hasil rebusan diminum sehari dua kali ¼ gelas pagi dan sore.
• MENINGKATKAN NAFSU MAKAN (AMARUM) DAN MENGELUARKAN ANGIN (KARMINATIVA).
Kulit batang secukupnya dicuci, direbus, atau diseduh, minum airnya
• KEJANG PERUT,KELEBIHAN ASAM LAMBUNG, MULAS
Kulit batang atau daun secukupnya dicuci, direbus, minum airnya setelah dingin.
• DISENTRI
Kulit batang atau daun secukupnya dicuci, direbus, minum airnya setelah dingin.
• BAHAN PARFUM ATAU PEWANGI LAIN
Kulit batang.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button