Rahasia Alam

PURWOCENG GUNUNG (Artemisia lactiflora Wall)

Famili : Asteraceae.

Nama daerah :

  • Jawa : Purwoceng gunung
  • Asing :
  • Cina : –

 

SIFAT KIMIAWI :

  • Kandungan kimia tumbuhan ini yang sudah diketahui antara lain : saponin, kardenolin, flavonoida, dan minyak atsiri.

 

EFEK FARMAKOLOGIS :

  • Tanaman ini memiliki sifat : Anti radang, diuretik dan pelancar haid.

 

BAGIAN  TANAMAN YANG DIGUNAKAN :

  • Daun dan seluruh tanaman baik segar maupun dikeringkan.

 

CARA BUDIDAYA :

  • Perbanyakan tanaman dg menggunakan biji. Pemeliharaan mudah, perlu cukup air dg cara penyiraman yg cukup, menjaga kelembaban dan pemupukan terutama pupuk dasar. Menghendaki tempat sedikit terlindung, ketinggian 1.500 m dpl.

 

UNTUK MENYEMBUHKAN :

OBAT SAKIT PERUT

  • Herba Purwoceng gunung segar 30-60 gram dicuci, tambah air 200 ml, direbus sampai mendidih selama 5 menit, dinginkan, disaring, minum sekaligus. Ulangi sehari 2-3 kali.

OBAT DATANG BULAN TIDAK TERATUR

  • Daun Purwoceng gunung segar 60 gram dicuci, tambah air 400 ml, direbus sampai mendidih selama 10 menit, dinginkan, disaring, minum untuk 2 kali sehari.

 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button